Gagal akuisisi perusahaannya? Bajak aja CEO-nya

Plus: kurikulum AI-ready dari kampus dalam negeri.

IN PARTNERSHIP WITH

Exciting days for AI.

Banyak hal menarik terjadi di dunia AI minggu ini. Dari dalam negeri sampai mancanegara, dari hal kecil sampai drama tak berkesudahan dari big players. Tapi satu hal menarik: semua pengen buru-buru memaksimalkan AI.

Let’s get ready to rumble.

Menu Hari Ini:

  • Itera luncurkan kurikulum AI-ready

  • Gagal akuisisi SSI, Meta coba bajak CEO-nya

  • 5 loker AI pilihan

  • Kabar investasi AI

  • 5 AI tools yang baru meluncur

  • Hal lain yang mungkin kamu lewatkan

  • AI-generated Images

DARI DALAM NEGERI

ITERA Luncurkan Kurikulum Baru, AI-Ready & Go International

Institut Teknologi Sumatera alias ITERA resmi meluncurkan kurikulum baru mereka untuk periode 2025–2030, dan yang bikin makin keren: kurikulum ini udah ngikutin perkembangan teknologi AI plus standarnya internasional.

What's the deal?
Kurikulumnya lokal banget, tapi siap saing global. Kurikulum ini disusun secara mandiri oleh Itera, dengan pendekatan Outcome-Based Education (OBE), dan—wait for it—mengadopsi elemen dari kampus-kampus top dunia, termasuk Nanyang Technological University (NTU) Singapura.

Gabungan dari semangat lokal “Itera for Sumatera” dan visi global ini diharapkan bisa mencetak lulusan yang gak cuma keren di Indonesia, tapi juga bisa unjuk gigi di kancah internasional.

Nice one. Berapa lama tuh nyusunnya?
Kepala Pusat Kurikulum Itera, Nono Agus Santoso bilang kalau proses penyusunan kurikulum ini udah dimulai sejak Maret 2024 dan baru kelar di Mei 2025. Selama lebih dari setahun itu, tim Itera rajin banget ngumpulin masukan, menyusun linimasa, sampai kumpulin buku kurikulum dari semua prodi.

Totalitas banget. Anyone has a say?
Ada. Rektor Itera, I Nyoman Pugeg Aryantha bilang: “Bukan cuma skill, tapi juga attitude.” Ia berharap kurikulum ini gak cuma mencetak lulusan pintar secara akademik, tapi juga berkarakter dan punya nilai. Plus, pemanfaatan AI-nya harus punya dampak nyata buat masyarakat.

Good job, Itera!

MANCANEGARA

Gagal Akuisisi Perusahaannya, Cobain "Bajak" CEO-nya

SIAPA TUH?
Meta. Jadi kemarin Meta pengen beli SSI aka Safe Superintelligence, startup AI milik mantan pentolan OpenAI, Ilya Sutskever. Sayangnya, tawaran bernilai $32 miliar tersebut ditolak.

Tapi bukan Meta (lebih tepatnya Mark Zuckerberg) kalau nyerah gitu aja. Kabarnya, sekarang mereka serius buat hire CEO SSI, Daniel Gross sekaligus mantan CEO Github, Nat Friedman yang juga co-founder di SSI.

Ngotot banget Meta. Buat apaan sih?
Meta ingin memperkuat tim AI-nya dengan membentuk “superintelligence group”, dipimpin oleh Alexandr Wang (mantan CEO Scale AI), agar bisa cepat melampaui teknologi AI saat ini.

Tell me again about SSI?
SSI didirikan Juni 2024 setelah Ilya keluar dari OpenAI dan mencapai valuasi US$ 30–32 miliar pada Maret 2025 tanpa produk publik—fokusnya adalah membangun superintelligence yang aman dan bertanggung jawab.

Zuck melihat peluang ini dan pengen langsung gerak cepat buat mengamankan aset. Menurutnya, kalau gak bisa membeli teknologi AGI-nya, ya beli manusia briliannya.

Terus hasilnya gimana?
Sampai tulisan ini terbit, Meta masih dalam tahap pembicaraan serius untuk meng-hire CEO SSI dan beberapa orang penting lainnya.

Zuck is damn ambitious.

5 LOKER AI PILIHAN

  1. AI Engineer di Telkomsigma (Banten, Hybrid, Contract)

  2. AI/ML Curriculum Developer di Dicoding Indonesia (Bandung, On-site, Full-time)

  3. Python Backend Software Engineer di BeyondRisk AI-6 (Remote, Full-time)

  4. Customer Deployment Engineer di Harrison AI (Remote, Full-time)

  5. AI Engineer di Fibr Corp. (Jakara, On-site, Contract)

KABAR INVESTASI AI

Startup AI, Extend (juga dikenal sebagai CrowdView Inc.) berhasil amankan US$ 17 juta dalam gabungan pre-seed funding dan Seri A. Pendanaan dipimpin Innovation Endeavors dan Y Combinator.

Mysite AI, startup Polandia yang mengembangkan platform AI-managed buat UMKM berhasil meraih pre-seed funding $2,25 juta untuk mengembangkan platformnya.

Perusahaan pendeteksi kebakaran dini, Pano AI, raih pendanaan Seri B sebesar $44 juta dari Giant Ventures. Dana ini akan digunakan untuk memperluas deployment di daerah rawan kebakaran di AS.

Menlo Ventures suntikkan dana $11 juta ke Alta AI, startup AI personal stylist dan personal shopper, platform fashion yang lagi hype banget di AS.

Platform AI-powered yang membantu automasi proses retur e-commerce, Renow, amankan $2 juta untuk mengembangkan bisnis mereka yang fokus pada pengelolaan retur dan produk secondhand secara otomatis.

🤝 PESAN DARI PARTNER 🤝

Otio AI

Butuh AI assistant buat kamu meriset dan menulis?

Otio AI bisa bantu kamu meringkas dokumen, video, dan artikel, memungkinkan kamu ngobrol langsung dengan sumber datanya, serta menulis dan mengedit teks dalam satu platform all‑in‑one.

5 AI TOOLS YANG BARU MELUNCUR

📸 2Dto3D
Ubah foto biasa jadi model 3D siap pakai. Cukup unggah gambar dan dalam hitungan menit kamu bisa dapat file 3D format GLB berkualitas profesional.

💻 ComputerX
Smart agent buat kerjain tugas komputermu. Tinggal ketik perintah, ComputerX otomatis melakukan riset web, bikin laporan, visualisasi data, dan lainnya.

⌨️ Slashit
Slashit bakal simpan teks yang sering kamu tulis jadi template dinamis. Ketik lebih cepat, personal, dan minim typo. Cocok buat sales, support, atau penulis.

📝 Accordio
Accordio pakai AI untuk menyusun kontrak dari template, isi otomatis kolom penting, dan kasih saran legal yang mudah dimengerti.

🤖 Martin
Bukan Roy Martin apalagi Gading Martin (lagian itu kan Marten), Martin AI bisa kontrol to-do, kalender, email, Slack, dll. untuk mengenali rutinitas kamu dan proaktif bantu sesuai kebutuhan.

HAL LAIN YANG MUNGKIN KAMU LEWATKAN

Bahas pemanfaatan AI dalam pembelajaran, Fakultas Teknik Unismuh Makassar hadirkan pakar dari Universiti Brunei Darussalam.

Google perkenalkan “Search Live” di AI Mode. Sekarang bisa ngobrol langsung sama Search-nya! Untuk pengguna AS, fitur ini tersedia sebagai bagian dari AI Mode di Google Labs via aplikasi mobile.

Sekarang fitur video generation dari Perplexity sudah tersedia di X. Yap, kamu bisa mention dan minta akun @AskPerplexity di X buat generate video.

OpenAI luncurkan fitu Record Mode untuk pengguna ChatGPT Pro. Bisa buat merekam, transcribe, dan merangkum hasil meeting. Just: baru tersedia di MacOS. P.S: ada update lain juga.

Microsoft dan OpenAI, yang sejak 2019 bersinergi erat, kini sedang bersitegang, bahkan disebut-sebut sebagai “bitter breakup” dalam partneship mereka.

AI-GENERATED IMAGES

Enigma in the Sky

Sumber: EyeToAI di Reddit

Midjourney Prompt: a surreal scene depicting massive enigmatic objects appearing unexpectedly in suburban neighborhoods and outer space, evoking cosmic horror and mystery, photographed with a vintage analog camera aesthetic, moody lighting, cinematic composition, subtle film grain, unsettling atmosphere --v 6 --ar 3:4 --style raw

"We're at the very early stage of the intelligence big bang. Digital super intelligence may happen this year. If not this year, next year for sure."

Ini adalah salah satu pernyataan Elon Musk dalam Y Combinator’s AI Startup School yang digelar kemarin. Menurutnya, tak lama lagi robot humanoid akan 5-10x lebih banyak dari manusia, dengan kecerdasan yang lebih baik.

If Elon says such thing, we know what's going to happen.

DUKUNG ARTIFISIAL NEWSLETTER

Terima kasih sudah membuka email dan membaca newsletter ini. Kalau suka, silakan forward ke teman. Atau dukung dengan berbagai cara—dari mention di LinkedIn, gabung komunitas WhatsApp, hingga balas email ini dan bagikan pendapatmu!

Newsletter ini ditulis oleh N Firmansyah.